Tanpa prioritas, dia mungkin akan tergoda untuk :
· melakukan pekerjaan termudah lebih dahulu supaya cepat selesai.
· melakukan semua pekerjaan kecil untuk mendapatkan kepuasaan bahwa dia sudah menyelesaikan beberapa proyek.
Akibatnya, dia :
· melupakan semua pekerjaan yang perlu dikerjakan saat itu juga.
· merasa tertekan dengan banyaknya pekerjaan yang harus dilakukan, padahal dia belum mulai mengerjakannya satu pun.
Bantulah Anak Cerdas anda untuk :
· belajar membuat daftar pekerjaan yang harus dia lakukan berdasarkan urutan kepentingannya.
· melihat tenggat waktu serta mampu memperkirakan berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk menyelesaikan suatu target.
· menyadari tugas mana yang memerlukan banyak waktu dan perhatian atau tugas mana yang memerlukan sedikit usaha.